"Kami harapkan semua jenjang usia timnas (timnas U-16 dan timnas U-19) selalu siap mengikuti turnamen dan bisa menggoreskan nama baik sepak bola Indonesia di Asia," tuturnya mengakhiri.
(Baca Juga: Rapor Luis Milla Saat Tangani Timnas Indonesia)
Timnas U-23 Indonesia Masih Jadi Tim Tersubur ASEAN di Sepak Bola Asian Games 2018 https://t.co/sYiJTZNvBm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 28, 2018
Seperti diketahui, timnas U-16 Indonesia dengan pelatih Fakhri Husaini akan melakoni Piala Asia U-16 yang dihelat di Malaysia pada 20 September hingga 7 Oktober 2018.
Skuat berjulukan Garuda Asia ini memiliki bekal manis dengan menjuarai gelaran Piala AFF U-16 2018 di Jawa Timur beberapa waktu lalu.
Sementara itu, timnas U-19 Indonesia juga akan melakoni Piala Asia U-19 yang dimulai pada 18 Oktober hingga 8 November 2018.
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini, Sosok Ikon Sekaligus Pemimpin Lahir untuk Persija Jakarta)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar