Memasuki menit ke-61, Australia semakin perkasa usai mencetak gol kedelapannya lewat Josie Morley.
Tak berselang lama, gawang Indonesia kembali bobol lewat aksi Georgia Beaumont pada menit ke-67.
Georgia Beaumont menjadi mimpi buruk bagi pertahanan Indonesia setelah ia mencetak gol keempatnya sore hari ini pada menit ke-70, Australia pun unggul 10-0.
Sementara gol terakhir Austalia dicetak oleh Josie Morley pada menit ke-76.
Indra Sjafri Mengaku Sudah Banyak Belajar dari Piala Asia U-19 2014 https://t.co/WHuJmjvqhj
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 19, 2018
Ini menjadi kekalahan pertama Indonesia di ajang kualifikasi Piala Asia U-16 2018.
Sebelumnya tim asuhan Ruly Nere itu sempat mengalahkan Palestina dengan skor 3-2, dan Kirgistan dengan skor 3-0.
Terakhir, Indonesia akan bertemu Taiwan pada babak penyisihan Grup D.
Indonesia harus duduk di posisi juara atau runner up grup untuk bisa lolos ke putaran kedua kualifikasi.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar