"Target dari Piala Asia yang pasti kami ingin ke Piala Dunia, siapa yang gak mau. Apalagi kita tuan rumah (Piala Asia U-19)," kata Egy Maulana.
Egy pun tak mengelak bahwa rekan tim di Lechia Gdansk menjadi salah satu alasan kenapa dia ingin bermain di Piala Dunia U-20.
Pemain andalan timnas U-19 Indonesia itu mengaku ingin bertemu dengan rekannya yang bermain di timnas U-19 Polandia.
Baca juga:
- Catatan Prestasi Timnas U-16 Indonesia dan Malaysia di Piala Asia U-16, Garuda Ternyata Lebih Berjaya dari Harimau
- Resmi, Berikut 23 Pemain Timnas U-19 Indonesia untuk Piala Asia U-19 2018
- Timnas U-19 Vs Arab Saudi - Tiga Menu Latihan Elang Hijau Muda untuk Hadapi Indonesia, Apa Saja
Berdasar penelusuran BolaSport.com, terdapat tiga pemain Lechia Gdansk yang memperkuat timnas U-19 Polandia.
Ketiga pemain itu adalah Przemysław Macierzyński, Adam Chrzanowski, dan Tomasz Makowski.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar