Bukan langsung menembak, Egy malah memberikan umpan terobosan saat melihat Witan Sulaeman. Witan kemudian melepaskan tembakan mendatar dan gol.
Apa penyebab Egy tidak egois? Ternyata hal tersebut tidak terlepas dari pelajaran yang didapatkan Egy dari klubnya, Lechia Gdansk.
"Saya dapat pelajaran di luar. Di tempat saya berlatih, kemenangan adalah untuk tim. Bukan untuk diri sendiri," kata Egy seusai laga.
Baca Juga:
- PSSI Rilis Tiket Pertandingan Piala Asia U-19 2018
- Jadwal Piala Asia U-19 2018 - Tatap Piala Dunia, Besok Ujian Timnas U-19 Indonesia Dimulai!
- Piala Asia U-19 2018 - Perjuangan Timnas U-19 Indonesia Dimulai, Garuda Dililit 4 Problem Serius
"Saya buat gol, teman-teman merasakan kemenangan. Teman buat gol saya juga merasakan kemenangan. Jadi satu untuk semua. Semua untuk satu," ujarnya menambahkan.
Egy mengaku bersyukur timnya meraih kemenangan pada laga tadi. Hal itu lantaran dia menilai Taiwan sempat tampil baik pada babak pertama.
"Babak pertama, mereka sangat rapat. Kami sempat bingung untuk memecahkannya. Tapi babak kedua kami bermain lebih sabar," tutur Egy.
Selanjutnya, Indonesia akan melawan Qatar pada Minggu (21/10/2018).
Pasukan Indra Sjafri diharapkan bisa berada di trek kemenangan demi membuka peluang lolos ke Piala Dunia U-20 2019.
Demi meraih tiket ke Piala Dunia, timnas U-19 harus lolos ke babak semifinal.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar