Gol pertama Witan pada menit ke-70 berawal dari skema bola mati yang dikreasi Luthfi Kamal Baharsyah dari sisi kiri penyerangan Indonesia.
Bola sepakan Luthfi ditepis kiper Taiwan, namun bola bisa disambut oleh Witan melalui sundulan kepala.
Selanjutnya pada laga kedua kontra Qatar, Minggu (21/10/2018), Indonesia mengemas lima gol yang tiga di antaranya berasal dari tendangan bebas.
Luthfi Kamal, Todd Rivaldo Ferre, dan Saddil Ramdani menjadi eksekutor yang mampu menjaringkan bola melalui tendangan bebas.
Selain tendangan bebas, skema open-play melalui aksi individu juga menjadi andalan Garuda Nusantara.
Tiga gol dibuat Egy Maulana cs dari aksi individu. Yang pertama, saat Witan mencetak gol kedua menerima umpan Egy yang mengecoh kiper terlebih dahulu.
(Baca Juga: Timnas U-19 Vs UEA - Alasan Pelatih Uni Emirat Arab Tolak Jabat Tangan dengan Indra Sjafri)
Lalu, dua gol lainnya yang tercipta dari permainan terbuka diborong oleh Todd Rivaldo Ferre pada laga kontra Qatar.
Pergerakan eksplosif winger mungil asal Papua itu mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan dan berujung dengan gol bagi Tim Merah Putih.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar