"Seperti yang telah ditunjukkan di klubnya, Riko tidak memiliki masalah bermain penuh. Bima seharusnya tidak memiliki alasan untuk tidak memainkan dia sejak awal," tulis Fox Sports Asia.
(Baca juga: Piala AFF 2018 - Media Asing Sebut Bima Sakti Tak Miliki Alasan untuk Cadangkan Riko Simanjuntak)
3. Cadangkan Andritany
Menyusul kekalahan timnas Indonesia dari Thailand pada Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (18/11/2018), jurnalis Fox Sports Asia, Gabriel Tan menilai mencadangkan Andritany Ardiyasa tampak menjadi keputusan yang aneh.
Gabriel Tan memberikan pertanyaan, "Apakah Andritany layak untuk dicadangkan?"
Seperti yang diketahui, pelatih Bima Sakti memilih menurunkan kiper Awan Setho menjadi starter dalam laga melawan timnas Thailand.
Piala AFF 2018 - Media Asing Sebut Keputusan PSSI Menunjuk Bima Sakti adalah Kesalahan Besar https://t.co/jNWoIiqoeM
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 18, 2018
Menurut Gabriel Tan, sebelumnya tidak ada satu gol pun yang masuk ke gawang timnas Indonesia karena kesalahan Andritany, sehingga tampak menjadi keputusan yang aneh untuk mencadangkan kiper yang dianggap sebagai terbaik Indonesia saat ini.
Hasilnya, Awan Setho yang dimainkan justru membuat blunder yang berhasil dimanfaatkan striker Thailand, Adisak Kraisorn yang daat membuat gol di menit ke-65.
"Pergantian menghantui pelatih timnas Indonesia Bima Sakti, karena Awan Setho salah mengantisipasi bola untuk membiarkan Korrakod mencetak gol langsung dari sepakan sudut," tulis Gabriel Tan.
(Baca juga: Piala AFF 2018 - Jurnalis Media Asing Menilai Cadangkan Andritany Ardhiyasa adalah Keputusan Aneh)
View this post on Instagram
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com, Foxsportsasia.com |
Komentar