Pelatih Jabar U-15 Asep Suherman mengungkapkan timnya mampu memenuhi target menjadi juara Piala Soeratin U-15.
Meski sempat mengalami kesulitan dana, mereka akhirnya bisa berangkat ke Yogyakarta mengikuti putaran nasional.
(Baca Juga: Leonardo Bonucci Punya Musuh di Ruang Ganti AC Milan)
“Kami mengalami kekurangan dana. Setelah dibantu KONI Jabar dan PSSI Kota Bandung, kami akhirnya bisa berangkat ke Yogyakarta. Ternyata ini tidak sia-sia karena kami menjadi juara,” kata Asep.
“Target kami memang juara karena sebelumnya kami juara Piala Menpora U-15. Jadi kami ingin melengkapi trofi juara,” ujarnya.
Diakui Asep,pemain sempat minder saat menghadapi Sumut U-15 yang postur badannya lebih besar. Apalagi banyak pemain dari tim lawan yang memperkuat timnas U-16.
“Tapi pemain unggul skill dan kebersamaan. Ini menjadi kunci kemenangan Jabar U-15,” kata Asep.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar