Begitu nama Gonzales tidak masuk dalam daftar skuat Arema untuk Piala Presiden, ada banyak klub yang langsung menghubunginya.
“Kami sampai tidak bisa tidur karena banyak sekali telepon masuk. Ada enam klub yang hubungi, dari Liga 2 juga ada empat klub. Kami tentu senang karena El Loco masih dihargai tim lain,” sambungnya.
Dari banyak klub yang menghubunginya, Eva dan Gonzales memilih bergabung dengan Madura United.
Pilihan ini tidak lepas dari gerak cepat yang dilakukan Madura United yang langsung menyodori kontrak untuk Gonzales.
(Baca Juga: Atlet Voli Asal Yunani ini Mengaku Suka Nasi Liwet dan Jengkol)
Eva mengaku, Madura United memberikan kontrak pada Gonzales selama satu musim, bukan hanya untuk bermain di Piala Presiden saja.
“Kami langsung disambut hangat olah Madura United, baik itu manajemen maupun pemain. Teman Gonzales waktu di Arema, Fabiano (Beltrame) dan (Raphael) Maitimo juga senang bisa satu tim lagi dengan Gonzales,” tutup Eva.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar