Piala Gubernur Kalimantan Timur (PGK) II berhadiahkan total Rp 2,5 miliar untuk juara, runner-up, dan peringkat ketiga.
Hal itu diungkapkan oleh Wakil Ketua Steering Committee (SC) PGK II, Yunus Nusi, di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (12/2/2018).
Turnamen pamungkas sebelum kick-off Liga 1 musim 2018, Piala Gubernur Kaltim II, akan digelar pada 23 Februari-3 Maret 2018.
(Baca juga: Pengganti Valentino Rossi Sulit Ditemukan, Eks Manajer The Doctor Ungkap Alasannya)
"Juara akan mendapatkan Rp 1 miliar. Sedangkan untuk runner-up akan meraih Rp 750 juta," ucap Yunus.
"Sementara peringkat ketiga mendapatkan Rp 500 juta dan peringkat keempat Rp 250 juta," tutur pria yang juga Exco PSSI itu.
(Baca juga: Gemetar Jelang Debut, Hanis Saghara Disemangati Irfan Bachdim)
Selain itu, pencapaian individu dalam turnamen ini bakal diganjar total Rp 325 juta.
"Pemain terbaik dihadiahi Rp 150 juta, top scorer Rp 100 juta, dan pemain muda terbaik mendapatkan Rp 75 juta," kata Yunus.
(Baca Juga: VIDEO - Seusai Cetak Hat-trick, Cristiano Ronaldo Ucapkan Assalamualaikum bersama Bintang UFC)
Untuk setiap tim yang bertanding, panitia PGK II juga menyediakan match fee.
Ada pun delapan tim peserta turnamen yakni, Borneo FC, Arema FC, Mitra Kukar, Bali United (Grup A) dan Persebaya Surabaya, Persiba Balikpapan, Madura United, Sriwijaya FC (Grup B).
Berikut hadiah dan match fee Piala Gubernur Kaltim 2018:
Hadiah:
Juara: Rp 1 Miliar
Runner-up: Rp 750 Juta
Peringkat Ketiga: Rp 500 Juta
Peringkat Keempat: Rp 250 Juta
Hadiah Individu:
Pemain Terbaik: Rp 150 juta
Top Scorer: Rp 100 juta
Pemain Muda Terbaik: Rp 75 juta
Match Fee:
Menang Waktu Normal: Rp 250 Juta
Kalah dalam Waktu Normal: Rp 75 Juta
Menang Adu Penalti: Rp 110 Juta
Kalah dalam Adu Penalti: Rp 90 Juta
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar