"Masyarakat sepak bola Indonesia menunggu kabar baik ini dari PSSI. Jadi biarkan kami tidak kebingungan seperti ini," kata Imam.
Lebih lanjut Imam mengakui bahwa 2018 ini merupakan tahunnya olahraga di Indonesia.
Sebab, tak hanya kompetisi Liga 1 saja yang akan bergulir tetapi ada Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.
Perhelatan Asian Games 2018 menjadi sebuah pertaruhan berharga bagi Indonesia sebagai tuan rumah.
Imam juga meminta harus ada konsentrasi dari setiap cabang olahraga termasuk PSSI yang diminta membawa timnas U-23 Indonesia berprestasi di Asian Games 2018.
"Target PSSI yang kami tahu itu timnas U-23 masuk empat besar. Tapi apa ada perubahan? Saya minta keterangannya dari PSSI," kata Imam.
"Salah satu kebijakan kami itu dengan mencairkan dana kepada 35 cabor untuk pelatnas. Itu merupakan dukungan dari pemerintah agar PSSI tidak berjalan sendiri," kata Imam.
Saat ini rapat antara Imam dan PSSI sedang berlangsung di Kemenpora. Awak-awak media diminta untuk ke luar dari ruangan terlebih dahulu.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar