Terbaru, saat Almere City menghadapi Jong Ajax pada pekan ke-27, Ezra Walian juga tidak diturunkan.
Pertandingan yang digelar di Mitsubishi Forklift Stadium pada Sabtu (3/4/2018) itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Jong Ajax.
Satu-satunya gol Almere City dicetak oleh Silvester van Der Water (70').
Kedua gol Jong Ajax sumbangan dari Zian Flemming (78', 90+3'pen).
(Baca Juga: Daftar Klub Termahal di Piala AFC 2018, Posisi Persija Jakarta dan Bali United Mengejutkan!)
Seperti diketahui, Ezra Walian merupakan pemain naturalisasi yang dielu-elukan saat tampil di SEA Games 2017 di Malaysia.
Namun kini, ia sulit untuk bisa bersaing di Eropa.
Bahkan pemain 20 tahun itu tidak kunjung dipanggil timnas Indonesia untuk menjalani seleksi.
Padahal, Ezra Walian telah memutuskan untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) agar bisa membela skuat Garuda.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | www.jupilerleague.nl, https://us.soccerway.com |
Komentar