(Baca Juga: Duel Kiper Timnas, Kilau Awan Setho Lebih Terang daripada Andritany Ardhiyasa)
Sebanyak 9 dari 18 pemain itu akan dipilih untuk berangkat ke Barcelona, Spanyol, untuk berlatih di FCB Escola Barcelona, sekolah sepak bola milik FC Barcelona.
Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, Imam Nahrawi, menyambut positif MILO Football Championship 2018.
Apalagi, menurut Imam Nahrawi, mengajak anak-anak untuk berolahraga lebih sulit ketimbang dekade sebelumnya.
"Anak-anak dulu lebih mudah diajak keluar dan berolahraga, sementara sekarang mereka lebih suka bermain gawai. Dengan kegiatan seperti ini, Kemenpora dan MILO Football Championship akan terus mendorong untuk lahirnya generasi baru atlet Indonesia," ucapnya.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar