Juara dan runner-up setiap grup, ditambah tiga peringkat ketiga terbaik, berhak lolos ke babak 16 besar yang menggunakan sistem gugur. Delapan tim terbaik akan mewakili Jabar di putaran regional Pulau Jawa.
(Baca Juga: Jahat, Pemain Timnas Malaysia Menjadikan Arema FC Korban PHP)
Tries Pondang Simbolon selaku perwakilan Super Soccer, yang menjadi sponsor utama, menyebut ini merupakan musim kedua bagi Super Soccer mendukung kegiatan kompetisi Liga 3 Jabar.
"Super Soccer berkomitmen mendukung kegiatan Asprov PSSI Jabar, dalam hal ini kompetisi Liga 3. Karena di Liga 3 ini banyak pemain muda potensial," tutur Tries.
PEMBAGIAN GRUP SUPER JALAPA LIGA 3 2018
GRUP A: Persikasi, Bandung Timur, Patriot CB, Buaran Putra, Mabor Maverick FC, Persipu FC dan Persipasi. (Stadion Tambun, Kabupaten Bekasi).
GRUP B: Persikotas, Persikoban, Persitas, Parma FC, Perses, Putra Jaya dan Persigar. (Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya).
GRUP C: Benpica FC, Roksi FC, Blaster FC, Persikas, Bone FC, Loreng FC, dan Persipo. (Stadion Mini Anda S Dipura, Kotabaru, Kabupaten Karawang).
GRUP D: Persikab, Maung Anom, Bintang Muda, PSKC, Prima Con FC, Cimahi Putra dan Fearless Rambo FC. (Lapangan Angkasa, Lanud Sulaeman, Kabupaten Bandung).
GRUP E: Super Progresif Majalengka, PSIT, Pesik, Persima, Persindra, PSGJ, Bina Putra. (Stadion Warung Jambu, Kabupaten Majalengka).
GRUP F : Citeureup Raya FC, Perssi, Persikabumi, PSB, Gapura FC, Bintang Timur dan Kabomania FC. (Lapangan sepak bola KONI, Citeureup, Kabupaten Bogor).
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar