Tahun ini, MUFT digelar di tiga kota dan Yogyakarta menjadi tuan rumah seri pertama sekaligus pembuka.
Selanjutnya, MUFT digelar di Surabaya dan terakhir di Bandung.
(Baca Juga: Sebastian Vettel Pertanyakan Larangan Timnya Memakai Spion Baru)
Pelatih Hajarul berharap timnya tidak hanya berprestasi di seri ini tetapi juga di putaran final.
Dia pun sudah memahami karakter tim-tim futsal Surabaya dan Bandung.
“Tim futsal Surabaya atau Jawa Timur punya karakter keras. Sebaliknya, tim Jawa Barat cenderung bermain pintar atau smart," kata Hajarul.
"Mereka punya keunggulan dan kekurangan. Tentu, kami sudah mengantisipasinya,” ujarnya menambahkan.
(Baca Juga: Kilas Balik MotoGP Prancis - Ketika Nyawa 15 Pebalap Terancam karena Tabrakan Beruntun Terburuk Sepanjang Masa)
Mengenai laga final, Hajarul mengungkapkan bila tim mampu tampil maksimal.
“Tim bermain konsisten sepanjang turnamen. Jadi, saya puas dengan performa dan pencapaian mereka. Ini harus dipertahankan,” tutur Hajarul.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar