Enam Gol Lagi
Setelah rehat antarbabak, Polnep semakin percaya diri. Di menit ke-24, Suhardi menggoreskan hattrick usai bertukar operan dengan Aziz Fahrozi.
(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Optimistis Bisa Capai Target)
Tiga menit kemudian, Aziz kembali mengirimkan assist, kali ini untuk gol Audi Ramadhani Pratama.
Aziz akhirnya mencantumkan namanya di daftar pencetak gol duel ini semenit kemudian melalui tembakan yang terhitung tidak keras tapi mengecoh pertahanan lawan.
Di menit ke-34, Suhardi mencetak gol keempat dirinya. Kembali melalui transisi yang apik, andalan Polnep itu tinggal menceploskan operan apik kapten Ryan Aji Saputra.
UPB mempersempit ketertinggalan mereka beberapa detik melalui Edout Ka.
Operan dari lini belakang diselesaikan dengan penempatan di tiang jauh gawang Polnep. Dalam waktu kurang dari semenit setelah gol UPB, Ryan menjebol gawang UPB dengan tap-in bola sepak pojok.
(Baca Juga: Daerah Asal Kena Gempa, Pelatih Timnas Futsal Tetap Fokus)
Selain Suhardi, performa sang kapten dan Aziz dengan catatan 42 operan tepat sasaran, terbanyak di laga ini, berkontribusi besar untuk kemenangan ini.
Aliran gol belum berhenti. UPB mencetak gol kedua via Muhamad Syaahidiin di menit ke-39.
Namun, Polnep memberikan respons cepat lagi. Suhardi melesakkan gol kelima dirinya mengonversi sepak pojok.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar