Tujuh bulan lalu timnas U-19 Indonesia pernah bertemu dengan Jepang pada laga persahabatan.
Pada laga perempat final Piala Asia U-19 2018, timnas U-19 Indonesia akan melawan Jepang.
Laga tersebut akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (28/10/2018) pukul 19.30 WIB.
Timnas U-19 Indonesia sebelumnya pernah bertemu Jepang pada laga persahabatan tujuh bulan lalu.
(Baca juga: Dilema Eden Hazard, Nostradamus, dan Impian Real Madrid)
Pada laga yang juga digelar di SUGBK, Minggu (25/3/2018), timnas U-19 Indonesia kalah dengan skor telak, 1-4.
Berbeda dengan saat ini yang dilatih Indra Sjafri, saat itu Garuda Muda masih dinakhodai Bima Sakti.
Ada beberapa nama yang berbeda dari susunan pemain saat itu dengan para andalan di gelaran Piala Asia U-19 saat ini.
Saat itu di pos penjaga gawang ada nama M Aqil Savik, sedangkan saat ini kiper selalu diisi oleh Muhamad Riyandi.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar