Ketidakhadiran Valentino Rossi ternyata menjadi kerugian tidak hanya bagi Yamaha tetapi juga bagi Maverick Vinales.
Valentino Rossi resmi digantikan sementara oleh pebalap Superbike, Michael van der Mark, karena mengalami cedera kaki kanan.
Maverick Vinales adalah salah satu pebalap yang diuntungkan karena absennya Rossi.
Hal ini karena pebalap yang bersaing memperebutkan gelar juara MotoGP berkurang satu orang.
Akan tetapi disisi yang lain absennya Rossi juga menjadi kerugian bagi juara Moto3 2013 tersebut.
(Baca Juga: Menurut Maverick Vinales Yamaha Harus Meningkatkan Hal Ini Demi Memenangi Juara Dunia MotoGP 2017 )
"Saya pikir jika Valentino kembali, akan menjadi jauh lebih baik, untuk semua orang,"
"Karena Valentino tahu betul motornya, tahu bagaimana caranya menjadi cepat," kata Maverick Vinales dikutip BolaSport dari MotorSport.
Saat ini The Top Gun, Vinales, terpaut 16 poin dari Marc Marquez dan Andrea Dovizioso di klasemen sementara MotoGP.
Memiliki rekan seperti The Doctor tentu saja mempermudah The Top Gun untuk memperbaiki performa motor Yamaha.
"Juga bagi saya itu sedikit lebih mudah untuk akhir pekan, karena kita bisa membandingkan data,"
"Jika rekan kerja Anda lebih cepat dari Anda, Anda bisa memberi penekanan pada motor lebih banyak daripada Anda melakukannya sendiri. Jadi Anda tahu batas motor dan itu benar-benar positif," kata Vinales.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar