Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Finis pada MotoGP Americas 2018, Hafizh Syahrin Tetap Dapat Pujian

By Susi Lestari - Selasa, 24 April 2018 | 18:07 WIB
Johann Zarco dan Herve Poncharal.
MOTORSPORT.COM
Johann Zarco dan Herve Poncharal.

Manajer tim Yamaha Tech3, Herve Poncharal, memberi pujian kepada Hafizh Syahrin meski pebalap Malaysia itu tidak dapat menyelesaikan balapan MotoGP Americas 2018.

Herve Poncharal memuji sikap Hafizh Syahrin karena pebalap musim pertama alias rookie itu sempat jatuh pada sesi pemanasan.

Walaupun sempat jatuh, Hafizh tetap berjuang untuk mendulang poin pada balapan yang digelar di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas, Amerika Serikat, Minggu (22/4/2018).

Akan tetapi, meski sudah berusaha semaksimal mungkin, Hafizh tak bisa menghindari nahas ketika terjatuh pada lap kedelapan.

Saat itu, dia kehilangan kendali atas motor YZR-M1 yang ditunggangi sehingga akhirnya gagal melanjutkan balapan sampai tuntas.

(Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Inilah Pebalap Paling Heroik pada MotoGP Americas 2018)

"Saya bersimpati kepada Hafizh karena sekali lagi dia menunjukkan penampilan yang mengesankan," kata Poncharal yang dilansir BolaSport.com dari NST.

"Dia bisa mendapatkan penyelesaikan terbaiknya, tetapi sayangnya, dia terjatuh pada sesi pemanasan dan menggunakan ban baru yang membawanya ke arah lain," tutur Poncharal lagi.

Bagi Herve Poncharal, apa yang ditampilkan Hafizh Syahrin mencerminkan sikap pantang menyerah.

"Dia berani dan bersikeras memulai balapan dan dia melakukannya. Dia yang memulai dari start ke-16 melaju dengan cepat menjadi posisi 11, tetapi Hafizh membuat kesalahan yang menyebabkannya jatuh," ucap Poncharal.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Nst.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - AC Milan dan Juventus Lesu Darah, Main Tanpa Gol dari Total Cuma 3 Tembakan Akurat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X