Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengaku bakal tetap berusaha meraih hasil maksimal pada MotoGP Italia, 1-3 Juni 2018.
Valentino Rossi datang ke Sirkuit Mugello, Italia, dengan modal bagus usai meraih podium saat balapan MotoGP Prancis.
Pada akhir Mei, Pebalap berkebangsaan Italia itu berhasil mengakhiri balapan di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, di urutan ketiga.
Seusai balapan MotoGP Prancis, Valentino Rossi mengutarakan pikirannya menatap MotoGP Italia.
"Saya optimistis tentang balapan di Mugello sebelum tes di sana beberapa minggu lalu. Namun, selama tes, kami tidak secepat yang kami inginkan," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari situs tim Movistar Yamaha.
(Baca Juga: Luigi Dall'igna Ungkap Kelebihan Ducati Ketimbang Pabrikan Lain)
Pada tes tidak resmi di Mugello pada 10 Mei 2018, Maverick Vinales dan Valentino Rossi tidak mendapatkan hasil memuaskan.
Maverick Vinales berada di posisi keempat (1 menit 47,7 detik) dan Valentino Rossi di posisi kelima (1 menit 48,0 detik).
Rossi akan memanfaatkan akhir pekan nanti agar bisa menemukan setelan terbaik untuk balapan hari Minggu.
"Selama akhir pekan ini kami harus berusaha lebih banyak. Kami perlu meningkatkan motor dan mencoba yang terbaik," ujar Rossi.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | yamahamotogp.com |
Komentar