Bos tim KTM di MotoGP, Mike Leitner, pun ragu jika Espargaro akan siap membalap saat MotoGP Austria 2018 yang notabene merupakan balapan kandang untuk KTM.
"Pol Espargaro mengalami cedera retak pada tulang selangka. Kami belum mendapat penjelasan apapun dari dokter, jadi tidak ada yang 100% yakin," tutur Mike Leitner dikutip BolaSport.com dari Crash.
"Kemungkinan besar dia akan dibawa ke Spanyol dan kita akan melihat apa yang sebenarnya terjadi," ujar Leitner melanjutkan.
INFO After warm up crash @MotoGP #CzechGP before T3 @polespargaro has been air lifted to Brno hospital for further checks, he won‘t participate in the race. #StayStrong #OrangeFamily #GivesYouWings pic.twitter.com/APnMiNXkW1
— KTM Factory Racing (@KTM_Racing) August 5, 2018
Meski terancam ditinggal Pol Espargaro lantaran cedera, Mike Leitner belum memutuskan pebalap pengganti yang akan menunggani motor KTM saat MotoGP Austria 2018.
Bahkan pria asal Austria itu kemungkinan besar tidak akan memberikan motor Espargaro untuk ditunggangi pebalap lainnya pada seri tersebut.
"99 persen tidak ada seorang pun yang akan menunggangi motor Espargaro di Spielberg, Austria," tutur Mike Leitner.
(Baca Juga: Maverick Vinales Sudah Tak Peduli pada Persaingan Kejuaraan Dunia MotoGP 2018)
MotoGP Austria 2018 sendiri dijadwalkan berlangsung pada 10-12 Agustus 2018.
Sesi balapan MotoGP Austria 2018 menurut rencana akan digelar Minggu (12/8/2018) mulai pukul 19.00 WIB.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | crash.net |
Komentar