"Kami hanya berubah sedikit soal cara pengelolaan tetapi bukan cara bekerja di atas lintasan."
Sebelumnya, Johann Zarco diterpa isu perpecahan dengan sahabat sekaligus manajernya, Laurent Fellon.
Zarco dikabarkan kecewa kepada sang manajer karena terlalu cepat menyetujui kontrak dari KTM.
Padahal Repsol Honda juga menunjukkan ketertarikan kepadanya. Manajer Tim Alberto Puig bahkan mengaku sudah menantikan keputusan dari Zarco untuk bergabung bersama timnya.
Selain itu, Yamaha juga berniat untuk mempertahankan Zarco meski nantinya tetap akan ditempatkan di tim satelit.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar