Pebalap muda asal Indonesia, Faerozi, mendapat kesempatan untuk mengikuti pelatihan bersama Valentino Rossi.
Faerozi, pebalap muda Indonesia, terpilih mengikuti pelatihan Yamaha VR46 Master Camp batch 6 di Italia.
Program pelatihan itu akan diselenggarakan pada 11-16 September 2018 di Italia.
Pebalap berusia 15 tahun itu dipersiapkan untuk mengikuti ajang balap Asia Road Racing Championship 2018 (ARRC 2018) nomor Asia Production 250 (AP 250).
Kabar pendelegasian Faerozi ke kamp Yamaha di Italia disampaikan oleh Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia, Minoru Morimoto.
(Baca Juga: Dari Pemain Muda Terbaik Menjadi Pesakitan, Ada Apa dengan Leroy Sane?)
"Saat ini kami sangat bangga dapat mengirimkan rider muda bertalenta, Faerozi, ke VR46 Master Camp 2017 yang secara langsung akan dilatih oleh Valentino Rossi," ujar Morimoto dalam keterangan tertulis, sebagaimana dilansir BolaSport.com dari Antara.
Sementara bagi Faerozi, kesempatan ini menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi pebalap asal Lumajang, Jawa Timur, itu.
"Sangat bahagia bisa diberi kesempatan Yamaha Racing Indonesia untuk mengikuti Yamaha VR46 Master Camp," tutur Faerozi.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar