Adalah sebuah kelumrahan jika seorang pebalap selalu ingin menjadi yang teratas.
Hal itu pulalah yang menjadi keinginan dari Valtteri Bottas.
Pebalap Formula 1 berusia 28 tahun itu ingin membuktikan kepada timnya, Mercedes, bahwa dia bisa menjadi yang terbaik.
Bahkan, jika harus menyaingi lawan satu timnya sendiri, Lewis Hamilton.
"Saya akan fokus untuk menjadi lebih baik, termasuk dalam persaingan melawan Hamilton," kata Bottas dikutip BolaSport.com dari Express.
(Baca Juga: Hong Kong Open 2017 - Berry/Hardianto: Kami Sempat Kendor dan Kurang Konsisten pada Gim Pertama)
"Saya selalu tahu ini akan menjadi tantangan karena Hamilton adalah pebalap yang bagus. Dia adalah salah satu yang terbaik di Formula 1," sambung Bottas.
Bisa tampil lebih baik dari Hamilton pun menjadi tantangan yang ada di hadapan Bottas.
"Saya tidak bisa mengalahkan dia tahun ini, tetapi saya telah mencoba untuk memperbaiki kelemahan saya," ujar mantan pebalap Williams tersebut.
Saat ini, sebagai rekan satu tim pebalap yang telah menjadi juara dunia, Bottas belum diberi tekanan yang terlalu besar oleh timnya.
"Saya tidak memiliki masalah dengan tekanan, saat ini seluruh tim fokus untuk terus mendukung saya lebih baik," tambah Bottas.
Bottas berada di urutan ketiga klasemen saat ini.
Pada balapan Grand Prix Abu Dhabi, Bottas bisa menyalip Sebastian Vettel (Ferrari) ke posisi dua jika mampu menaiki podium puncak atau Vettel gagal mengambil poin.
GP Abu Dhabi akan digelar di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (26/11/2017).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar