"Namun, saya juga merasa dia melihat Max (Verstappen) tumbuh dan terus tumbuh dalam hal kecepatan dan kekuatan. Saya rasa dia tidak ingin berperan sebagai pemain pembantu jadi menggunakan kata-kata yang lebih halus," kata Horner menjelaskan.
Horner pun tidak habis pikir mengapa Ricciardo bisa memutuskan pindah padahal selama ini Red Bull memperlakukannya sama dengan Verstappen.
"Ini bukan berarti mereka diperlakukan secara berbeda. Mereka memiliki status yang setara, seperti yang mereka dapat biasanya. Saya tidak tahu, tetapi merasa jika itu bagian terbesar dari keputusan Daniel (Ricciardo)," kata Horner menegaskan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar