Seperti dikutip BolaSport.com dari F1i, salah satu solusi yang digagas adalah memperbolehkan Force India tampil sebagai tim baru.
Namun konsekuensinya adalah, raihan poin dari 12 seri balap sebelumnya dihapus atau berarti tim baru akan benar-benar tampil dengan poin nol.
Masalah pengurangan poin tentunya menguntungkan enam tim lainnya untuk memperebutkan posisi best-of-the-rest (selain Mercedes, Ferrari, dan Red Bull Racing).
Termasuk tim McLaren, Renault, dan Williams yang disebut-sebut punya andil dalam kegagalan pemilik baru Force India mendapatkan hak komersial.
Sementara itu, Force India datang ke Sirkuit Spa-Francorchamps di Belgia dengan truk dan papan nama di paddock yang polos tanpa logo tim maupun perusahaan Vijay Mallysa, Kingfisher, dan UB Group.
The team that was Force India is here but what do we call them now? #pinkmystery #F1 #BelgianGP pic.twitter.com/D7wGG4m9X3
— Alan Baldwin (@alanbaldwinf1) August 23, 2018
Sirkuit Spa-Francorchamps akan menggelar seri balap ke-13 GP Belgia pada akhir pekan ini, 24-26 Agustus 2018.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | motorsport.com, F1i.com |
Komentar