Striker 22 tahun yang baru dibeli dari Chelsea itu berhasil menggunakan kecepatannya untuk melepaskan diri dari kawalan Ashley Williams dan mengecoh Pickford untuk menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.
Bertrand Traore goal vs Everton pic.twitter.com/ISvE4QjznT
— Top Baller (@TopBallerYT) 2 November 2017
Gol tersebut seakan menghancurkan mental bertanding Everton. Pasalnya hanya berselang delapan menit, gawang mereka kembali jebol.
Tepatnya pada menit ke-76, Lyon berhasil menggandakan keunggulan melalui sepakan datar terarah dari Houssem Aouar setelah menerima umpan dari Memphis Depay.
OL's next big thing, Houssem Aouar pic.twitter.com/sQGZKM7Ems
— jd (@Reuciano) 2 November 2017
Hancurnya mental bertanding Everton semakin terlihat pada menit ke-80 setelah Morgan Schneiderlin mendapatkan kartu kuning kedua seusai melakukan pelanggaran yang tidak perlu yang membuat Lyon semakin leluasa dalam bermain.
Pada menit ke-88, giliran Depay yang berhasil mencetak gol setelah di sepanjang laga banyak menyia-nyiakan peluang.
Umpan lambung dari Jordan Ferri berhasil ia sambut dengan sebuah tandukan keras yang tidak mampu diantisipasi oleh Pickford dengan sempurna.
Memphis Depay goal vs Everton pic.twitter.com/TrMAhyCqLm
— Top Baller (@TopBallerYT) 2 November 2017
Kemenangan 3-0 ini membuat Lyon berhasil mengumpulkan delapan poin dan bersaing ketat dengan Atalanta di puncak klasemen Grup E lantaran koleksi angka yang sama.
Sedangkan Everton yang hanya mampu mengoleksi satu poin dari empat laga, dipastikan tidak akan bisa lagi mengejar poin Lyon di posisi kedua.
Peluang Everton untuk lolos ke fase gugur Liga Europa dipastikan telah tertutup meski The Toffees masih memiliki sisa dua pertandingan menghadapi Atalanta dan Apollon Limassol.
Olympique Lyonnais 3 - 0 Everton (Bertrand Traore 68', Houssem Aouar 76', Memphis Depay 88')
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar