Lalu, dia bersama klub ini juga menembus semifinal Liga Champions Asia 2016.
Penyerang asal Montenegro ini telah merengkuh gelar juara K-League bersama FC Seoul sebanyak tiga kali.
Bahkan, ia juga tercatat tiga kali dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak K-League.
Kepindahannya menuju Suwon Samsung Bluewings bakal menjadi kabar mengejutkan bagi fans FC Seoul.
(Baca Juga: Tertawa, Kiat dari Pelatih Baru Timnas Australia Menuju Piala Dunia 2018)
Pasalnya, kedua tim ini merupakan rival di kompetisi domestik.
Kesebelasan Suwon pastinya menantikan kran gol Dejan Damjanovic.
Sebelumya, ia berhasil mengawali langkah dengan manis saat mencetak satu gol pasca Suwon menundukkan klub asal Vietnam, FLC Thanh Hoa pada play-off Liga Champions Asia 2018.
3. Ahmed Khalil (dari Al Jazira menuju Al Ain)
Ahmed Khahlil bergabung ke Al Ain setelah tugas singkatnya bersama Al Jazira.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | THE-AFC.COM |
Komentar