Tetapi, semua fokus pada persiapan untuk bertemu Sabah FA pada laga keempat Liga Premier Malaysia di Kota Kinabalu pada 24 Februari 2018.
”Semua pemain profesional dan perlu membuktikan tingkat profesionalisme mereka,” kata Wahab tegas kepada Berita Harian seperti dikutip BolaSport.com.
(Baca juga: Akhir Pekan ini, Terens Puhiri Bakal Rasakan Laga Liga Thailand yang Rentan Rusuh Suporter)
”Mereka perlu fokus pada apa yang perlu mereka lakukan terutama jelang laga lawan Sabah. Tim harus kembali dan melupakan apa yang terjadi.”
Dalam pertandingan melawan Felcra FC, striker Anselmo Arruda Da Silva melepaskan hat-trick ke gawang Sarawak FA.
Setelah tertinggal 0-2, Felcra FC membuat satu gol pada menit ke-87 melalui Anselmo Arruda.
Lalu dua lagi tercipta berurutan pada menit ke-90+1 dan 90+2’ dengan pemain sama sehingga Sarawak FA gigit jari di markas mereka, Stadion Negeri Kuching.
(Baca juga: Persipura, Agnes Monica, dan Piala AFC dari Sudut Pandang Orang Kota)
Itu merupakan kemenangan pertama Felcra FC musim ini dan pada laga ini pemain asal Indonesia, David Laly main sebagai starter.
Sayang, Wahab menolak mengomentari penangkapan kedua pemain tersebut.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar