Pemain asal Polandia ini berhasil menjadi pemain luar Jerman yang paling banyak mencetak gol untuk sebuah tim Liga Jerman di semua kompetisi dengan torehan 150 gol.
Selebrasi penyerang FC Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, saat mencetak gol pada laga versus Hannover 96 pada lanjutan Liga Jerman di Stadion HDI Arena, Hannover, Jerman, Sabtu (21/4/2018).(ODD ANDERSEN/AFP)
Lewandoski meraih capaian gol tersebut di penampilannya yang ke-190 bersama Muenchen dan berhasil melampaui raihan Claudio Pizzaro.
Bayern melengkapi kemenangan mereka dengan sebuah gol dari Rudy menjelang peluit akhir dibunyikan.
Kemenangan tersebut menjadi modal bagus bagi Bayern sebelum menjamu Real Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions pada Kamis (26/4/2018).
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | twitter.com/FOXSoccer |
Komentar