Persib Bandung kembali berburu striker asing untuk mempertajam lini depan pada putaran Kedua Liga 1 musim 2017. Sebelumnya, skuat Maung Bandung batal merekrut pemain asal Brasil, Erivelto Emiliano da Silva.
Kabar yang beredar, saat ini Maung Bandung sedang mengincar striker dari salah satu negara di Afrika Tengah yakni dari Chad.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zainuri Hasyim belum berbicara banyak mengenai identitas stiker asing yang akan masuk pada putaran kedua ini.
Menurut Zainuri, untuk mendapatkan striker berkualitas bukan hal yang mudah, meski begitu manajemen dan tim pelatih akan terus berusaha mencari pemain yang pas dan seusai dengan kebutuhan tim.
Baca Juga:
- 5 Kiper yang Jago Mengambil Penalti (Tidak Ada Thibaut Courtois)
- Zidane Masih Istirahatkan Ronaldo saat Hadapi Manchester United di Piala Super UEFA, Simak Videonya
"Mungkin benar juga, saya cek nanti. Bagaimana pun enggak perlu datangnya darimana, tetapi yang penting kami butuh striker siapa pun orangnya dan itu butuh proses. Untuk dapatkan striker kan enggak seperti beli barang di toko," ucap Zainuri, Minggu (6/8/2017) malam.
"Jadi mau datangnya dari Chad atau dari Inggris, kami cari striker yang baik. Dia yang bisa membantu menaikan prestasi tim," ucapnya.
Manajemen Persib tidak bisa memastikan kapan akan mendatangkan stiker anyar. Yang pasti menurut Zainuri, tim kebanggaan bobotoh ini harus segera memiliki pemain depan yang tajam.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar