Persib Bandung hanya mampu meraih hasil imbang pada tiga pertandingan kandang dan saat ini untuk sementara berada peringkat 10 dengan mengumpulkan 35 dari 25 laga yang sudah dilakoninya pada Liga 1 2017.
Melihat poin dan peringkat Maung Bandung di klasemen, asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, mengaku tetap optimistis tim kebanggaan Bobotoh bisa mencapai target finis di posisi lima besar.
Karena menurut Jose, sapaan akrab Herrie Setyawan, tim Maung Bandung masih memiliki banyak pertandingan yang akan dihadapi.
Laga terdekat adalah pertandingan tandang kontra Persiba Balikpapan di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (1/10/2017).
"Harus optimistis, karena masih ada harapan bagi Persib untuk ke lima besar," kata Herrie kepada BolaSport.com di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (26/9/2017).
Mengharukan! Inilah Alasan di Balik Tangis Pemain Muda Persib Usai Laga Kontra Bhayangkara FC https://t.co/chxQYaT92E via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 26, 2017
Mantan pemain Persib dan timnas Indonesia itu mengakui timnya masih banyak kekurangan.
Untuk itu, ia bersama tim pelatih terus membenahi pasukannya agar pada pertandingan sisa Liga 1 bisa meraih hasil maksimal.
(Baca Juga: Pernah Bela Timnas Indonesia, Pemain Ini Banting Setir Menjadi Satpam)
"Hasil kemarin kami evaluasi dan melakukan perbaikan di tim. Kelebihannya kami tingkatkan dan kami usahakan maksimal agar finis di peringkat lima besar," ucapnya.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar