Ternyata, Huda sempat meminta perlengkapan serba-baru jelang laga kontra Semen Padang kepada ofisial.
"Kami tidak memiliki firasat apa pun sebelumnya. Hanya, sebelum pertandingan, dia memang sempat meminta kaos kaki dan perlengkapan lain yang baru kepada Toni (bagian perlengkapan tim Persela)," ujar Samsul, Minggu (15/10/2017) malam.
"Kami juga tidak menyadari, bahwa itu menjadi permintaan terakhir dia. Semoga semua amal ibadahnya, dapat diterima oleh Allah," kata dia.
(Baca Juga: Daftar Top Scorer Liga Italia - Hat-trick ke Gawang AC Milan, Mauro Icardi Belum Nomor 1)
Selain Samsul, pemain muda Persela, Muhammad Fahmi Al Ayyubi, juga mengutarakan permintaan janggal Huda sebelum menutup mata untuk selamanya.
"Kemarin malam sebelum pertandingan, dia minta dibelikan jus alpukat," ujar Fahmi.
"Padahal, biasanya itu minta dibelikan nasi goreng. Cuma kemarin saja yang minta dibelikan jus," tutur Fahmi.
Layak Disandingkan dengan Totti
Bagaimana tidak, Persela harus kehilangan sosok kapten yang juga benteng terakhir pertahanan Laskar Joko Tingkir, Khoirul Huda, yang pergi untuk selamanya.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com, kompas.com |
Komentar