Semen Padang masih diselimuti rasa khawatir. Tetapi pelatih yang didepak, Nilmaizar, jutsru kini tengah bahagia.
Bukan karena melihat nasib bekas timnya sedang sekarat, tetapi karena Sabtu (21/10/2017) pagi, putri sulungnya, Medina Amanda, 21 tahun diwisuda sebagai sarjana Bisnis Manajemen di Institut Teknologi Bandung (ITB).
Nil dan keluarga tak sekedar bahagia karena anaknya telah jadi sarjana, tetapi ia menjadi salah satu disudawati terbaik dengan Indek Prestasi Komulatif (IPK) yang mendekati sempurna, 3.82.
Ia dinyatakan lulus dengan predikat Cum-Laude.
(Baca Juga: VIDEO - Kronologi Pemain Bali United U-19 Dihajar Bhayangkara FC U-19 Sampai Dilarikan ke Rumah Sakit)
Medina yang kini menjadi CEO NM Sport, mampu menuntaskan kuliahnya di universitas ternama di Indonesia itu dalam tempok 3,5 tahun.
Cewek cantik yang juga aktif di berbagai organisasi kemahasiswaan dan organisasi di luar kampus, memang tergolong pintar sejak sekolah dasar.
SMP dan SMA nya di Padang, ditempuh di sekolah favorit.
“Alhamdulillah. Inilah kebahagiaan yang tak ternilai dalam hidup saya sebagai seorang ayah. Dan hal itu justru saya dapatkan di saat saya dalam keadaan yang kurang bahagia setelah dipecat Semen Padang,” sebut ayah dua anak ini.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar