Jelang babak pertama berakhir, Madura menambah keunggulannya menjadi 2-0 melalui tendangan keras yang dilepaskan bek Fachruddin Aryanto.
Lagi-lagi, Odemwingie menjadi aktor utama terciptanya gol ini melalui asisst yang dibuatnya.
Rizky Pora membuat gol yang memperkecil ketertinggalan timnya menjadi 1-2 pada menit ke-54.
Pilar timnas Indonesia di Piala AFF 2016 itu melepaskan tendangan keras saat berdiri bebas di kotak penalti lawan.
(Baca Juga: Manajemen Arema FC Tanggapi Sinyal Hengkang Cristian Gonzales)
Peter Odemwingie gantian mencatatkan namanya di papan skor lewat gol cantiknya di menit ke-65.
Pemain asal Nigeria itu meliuk-liuk di kotak penalti Barito sebelum melepaskan tendangan keras yang tak dapat dibendung kiper Barito, Aditya Harlan.
Sang marquee player gagal mencetak gol kedua setelah tendangan penaltinya di jelang pertandingan berakhir ditepis kiper Barito.
Tambahan tiga poin membuat tim asuhan Gomes de Oliviera masih menjaga asa untuk menjadi juara Liga 1.
Torehan 60 poin yang mereka kumpulkan saat ini, hanya berselisih 3 poin dari pimpinan klasemen sementara, Bhayangkara FC yang mengumpulkan 63 poin.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar