"Durasi kontak setahun dan ada opsi untuk memperpanjang (kontrak)," ucap Direktur Keuangan PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahyono, di Graha Persib, Jalan Sulanjana.
Sementara itu, Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengaku bahagia lantaran proses transfer Essien cukup singkat. Dia berharap keberadaan Essien bisa membuat suporter Persib senang.
Meski ada opsi perpanjang kontrak, hingga kini belum ada kabar sang pemain akan menambah masa baktinya di Bandung.
Meskipun begitu, Essien kabarnya berencana mengakhiri kariernya sebagai pemain sepak bola profesional di tim Maung Bandung.
Persib sendiri merupakan tim Indonesia pertama yang dibela pemain asal Ghana, setelah sebelumnya ia banyak mengabiskan kariernya di beberapa klub besar Eropa seperti Chelsea, Real Madrid dan AC Milan.
"Mungkin jika sudah selesai (di Persib), saya akan kembali ke rumah dan mungkin pensiun di Persib," ucap pemain yang berposisi sebagai gelandang ini.
(Baca Juga: 4 Marquee Player Akhiri Liga 1 Musim 2017 dengan Nasib Miris, Salah Satunya Michael Essien)
Kecintaan Bobotoh
Andai Essien pergi, akan kehilangan besar bagi Persib dan bobotoh.
Bagaimanapun, dia adalah idola baru di Kota Bandung.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar