Basalamah menambahkan bahwa Persebaya cukup kesulitan untuk mendatangkan pemain berkualitas asal Argentina.
Sebab, di kompetisi di Argentina masih berlangsung hingga pertengahan 2018 nanti.
"Di Liga Argentina itu selesai kompetisinya bulan Juni jadi kami harus pikirkan pemutusan kontrak mereka bagaimana," kata Basalamah.
Playmaker asal Argentina, Robertino Pugliara (dua dari kanan) dalam latihan pra-musim klub ISL 2017/2017, FC Pune City. (Dok. Robertino Pugliara)
Usai memastikan promosi ke Liga 1 2018, Persebaya belum meresmikan satu pun pemain asing yang akan bergabung dalam waktu dekat.
Selain Robertino, terdapat Otavio Dutra yang juga dikabarkan merapat ke Pasukan Hijau tersebut.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar