Teco mengatakan Rohit tidak akan mengikuti seleksi lagi di Persija.
Sebab, selama Liga 1 2017, pemain berusia 25 tahun itu sudah menunjukan kualitasnya bersama Persija.
"Tidak perlu, karena saya tahu kualitas Rohit. Dia sangat membantu kami menembus target musim 2017," kata Teco.
Teco juga tidak mempermasalahkan status Rohit sebagai pemain penting timnas Nepal.
Ini pula yang membuat Rohit beberapa kali meninggalkan Persija untuk pertandingan internasional bersama Nepal sepanjang 2017.
(Baca Juga: Total Untuk Persija, Marko Simic Bicara Soal Target Gol Serta Kans di Piala AFC 2018)
Untuk musim 2018, Persija juga menyiapkan pemain di posisi gelandang, yakni Septinus Alua, dan Arthur Bonai.
"Kalau musim kemarin, kami belum menyiapkan pemain untuk menggantikan Rohit ke timnas Nepal. Tetapi, musim ini kami punya stok pemain di posisi gelandang," kata Teco.
"Jadi kami bisa mengupayakan pemain lain apabila Rohit harus meninggalkan Persija untuk membela negaranya," ucap pelatih asal Brasil tersebut.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar