"Uji coba kali ini belum memuaskan. Babak kedua perubahan permainan baru kelihatan. Peluang juga mulai bermunculan," kata pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut sebagaimana dikutip BolaSport.com dari liga-indonesia.id.
Kabar yang berhembus menyebut Djanur tak memiliki pola permainan jelas sehingga membingungkan Legimin Rahardjo Cs di lapangan.
Tapi, masalah PSMS tak sampai di situ.
Selain belum juga mendapatkan gelandang bertahan Asia dan kini tengah menyeleksi Dilshod Sharofetdinov selepas mencoret Shariff Mukhammad, PSMS malah mendatangkan gelandang serang Martin Mugabi dari Uganda.
Padahal, skuat pemain asing PSMS sudah penuh dengan Reinaldo Lobo, Wilfried Yessoh, dan Sadney Urikhob.
(Baca Juga: Dari Yogyakarta, Kabar PSMS Coret Pemain Asing yang Sudah Dikontrak Berhembus)
Adalah pemain terakhir asal Namibia itu yang disebut bakal dilepas bila Martin Mugabi jadi dikontrak.
Padahal, Sadney tampil baik di Piala Presiden 2018 dan Djanur menyukai gaya bermain serta kemampuannya.
Persija Jakarta
Penampilan Persija di Piala Presiden 2018 dan laga kedua Piala AFC 2018 kontra Tampines Rovers sangat mengesankan.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar