Namun, berikut BolaSport.com menyajikan empat kendala yang bakal dialami Persib Bandung andai ingin merekrut Jorge Pereyra Diaz:
1. Penuhnya Kuota Pemain Asing
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi menetapkan kuota pemain asing hanya 4 orang.
Rinciannya yakni 3 pemain asing Non-Asia dan 1 Pemain asal Asia. Sedangkan, tim Maung Bandung sudah memenuhi kuota tersebut.
Empat pemain asing yang menghuni skuat Pangeran Biru adalah Ezechiel N Douassel, Oh In Kyun, Michael Essien, dan Bojan Malisic.
(Baca Juga: Bek Asing Bali United Pernah Bikin Neymar Tak Berkutik, Ini Buktinya!)
Jika ingin mendatangkan Jorge Pereyra Diaz, Persib Bandung harus "membuang" satu dari tiga pemain non Asia.
"Yang jadi kendala begini, slot pemain asing sudah habis dan semuanya sudah menandatangani kontrak. Jadi, kalau ada pemain asing baru pun tentunya harus ada yang barter dengan pemain yang sudah ada," kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Kuswara S Taryono, dilansir BolaSport.com dari jabar.tribunnews.com.
2. Harga Pasar yang Terlampau Tinggi
Menurut laman transfermarkt, harga pasar penyerang berusia 27 tahun itu mencapai 900 ribu poundsterling atau setara dengan Rp 16,7 miliar.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar