Saat mendapat waktu bermain di PGK 2018, ia disebut bermain dengan apik sebagai playmaker.
"Harapannya tentu, Akhlidin sesuai dengan karakter permainan yang dirancang pelatih. Apalagi saat dia main dengan tim di Samarinda (PGK), Akhlidin menunjukkan permainan yang bagus," ungkapnya.
(Baca Juga: Gol Rezaldi Hehanussa Dinobatkan sebagai Gol Terbaik Piala AFC 2018 Pekan Ini)
Dengan bergabungnya Akhlidin, maka tuntas sudah perburuan PSIS dalam mencari pemain asing untuk mengisi kuota Asia.
Sebelum kedatangan Akhlidin, ada beberapa pemain asing Asia yang mencoba peruntungan di PSIS.
Di antaranya, Kim Dong Hyeon(Korea Selatan), Samuel Sibatuara (Australia), dan duo pilar asal Jepang, Kodai Yasuda serta Reo Nakamura.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | jateng.tribunnews.com |
Komentar