"Kami mempunyai peluang untuk mencetak gol lebih pada menit-menit akhir babak pertama," ucap Teco.
"Tetapi di akhir babak pertama, para pemain seakan kehilangan konsentrasi saat bola-bola mati sehingga PSMS mampu memanfaatkan itu dengan mencetak gol," katanya menambahkan.
Tertinggal 1-2 di babak pertama, Teco mencoba mengubah taktik demi mengejar ketertinggalan dari PSMS.
Tiga pemain dimasukan yakni Addison Alves, Bambang Pamungkas, dan Ramdani Lestaluhu.
Namun, hal masih belum berhasil menyamakan kedudukan.
(Baca juga: Efek Tendangan Mengerikan, Nick van der Velden Dilarang Membela Bali United)
Ketika Bambang Pamungkas masuk, formasi Persija berubah menjadi 4-4-2 yang sebelumnya mempergunakan taktik 4-3-3.
Sayangnya kesempatan itu tidak bisa dimaksimalkan dengan baik oleh pasukan ibu kota.
"Di babak kedua, kami mencoba ganti taktik," ucap Teco.
"Kami tidak terlalu bagus hari ini dan menerima kekalahan dari PSMS. Kami harus kerja keras ke depan," ucap mantan pelatih fisik Persebaya Surabaya mengakhiri.
(Baca juga: Daftar Pelatih Klub Liga 2 2018 - Dua Nama Asing dan Satu Tim Sudah Tiga Kali Ganti Arsitek)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar