“Barito Putera adalah tim yang mengejutkan. Mereka bisa bermain dengan kolektif dan tidak tergantung pada satu individu. Mereka mempunya permainan berbeda dari tim-tim lain,” tutur Dedi.
(Baca Juga: Jamie Vardy Diprediksi Tak Tampil di Laga Hidup Mati Inggris Kontra Swedia)
Uruguay Punya Jimat Penakluk Antoine Griezmann https://t.co/eRBvdTm3p2
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 6 Juli 2018
Meskipun memberikan sanjungan, Dedi memastikan jika Mitra Kukar tidak akan membiarkan Barito Putera mencuri poin di kandang.
Apalagi, skuat berjulukan Naga Mekes punya rekor kandang yang baik sejauh Liga 1 musim 2018 berjalan.
(Baca Juga: Indonesia Open 2018 - Meski Kalah, Ganda Putra Belanda Bangga Bisa Persulit Kemenangan Fajar/Rian pada Babak Ke-2)
Mitra Kukar juga ingin mempertahankan gengsi mereka di hadapan Barito Putera.
Pasalnya, laga ini juga menjadi pertaruhan antara sesama tim asal Kalimantan. Tidak ada yang ingin kalah pada laga bertajuk Derby Kalimantan.
“Alhamdulillah kami persiapan sudah sangat siap dan mudah-mudahan bisa memberikan yang terbaik untuk tim,” tegas Dedi Gusmawan.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar