Persebaya pun tertinggal 0-2 dari Persib di babak pertama.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan Ke-18 Liga 1 2018 - Pembuktian Dua Tim Berstatus Juara)
Kala masih berseragam Persib Bandung, pemain yang kerap disapa Vlado itu telah mengoleksi delapan kartu kuning di Liga 1 2017. https://t.co/Od0f84Vut3
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 25, 2018
Tak mau mengendorkan serangan, Persib justru kembali menambah keunggulan di menit ke-53.
Keganasan kaki kiri Ghozali Muharram Siregar tak mampu dibendung oleh kiper Persebaya, Miswar Saputra.
Menit ke-55, pelatih Alfredo Vera memasukkan Robertino Pugliara untuk menggantikan Rendi Irwan.
Hasilnya luar biasa, umpan mendatar Robertino sukses dikonversi menjadi gol oleh Ricky Kayame, skor berubah menjadi 1-3.
Tak cukup sampai disitu, Robertino kembali memberikan assist untuk gol kedua Persebaya.
Umpan lambung eks pemain Persib itu sukses disundul oleh Fandi Eko Utomo untuk mengubah skor menjadi 2-3.
(Baca Juga: Ungguli Persebaya, Persib di Ambang Juara Paruh Musim)
Pada menit ke-81, Ghozali kembali memperlebar keunggulan tim Maung Bandung. Sepakan keras kaki kanannya tak mampu dihalau oleh Miswar, skor berubah menjadi 2-4.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar