Usai tak merekomendasikan Bruce Djite untuk dipertahankan lagi, Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, mengaku sudah memiliki calon penggantinya.
Tampaknya, kesempatan yang diberikan Robert Rene Alberts untuk pemainnya itu sudah habis.
Bruce Djite yang kerap kali menderita cedera, ditambah lagi dengan tak kunjung membaiknya perfoma yang ditunjukkan striker 31 tahun itu dinilai jadi faktor utama.
Dalam waktu dekat, Bruce diperkirakan bakal segera hengkang dari Makassar.
(Baca juga: Lakoni Partai Tandang di Markas PSIS, PSM Tinggalkan Rekrutan Anyarnya)
Usai memimpin latihan, Jumat (27/7/2018) pagi tadi, pelatih asal Belanda itu mengatakan jika dirinya telah menyerahkan satu nama untuk menggantikan posisi Djite.
"Dia (striker calon pengganti Bruce) merupakan pemain kelahiran Brasil tapi sudah berstatus naturalisasi di sebuah negara Asia," kata Robert, kutip BolaSport.com dari Tribun Timur.
Namun, ia tak secara gamblang menyebutkan identitas sang calon pemain.
Kini, kedatangan calon pemain itu ia serahkan sepenuhnya kepada pihak manajemen.
(Baca juga: Atep dan Airlangga Batal Gabung PSIS, Yoyok Sukawi Legowo)
Ketika ditanyai alasan dibalik pengusulan nama itu, Robert menuturkan jika calon striker pengganti itu sesuai dengan kebijakan transfer yang ditetapkan Manajemen Juku Eja.
"Karena striker tersebut punya harga yang sesuai (masih cukup terjangkau nilai kontrak)," ujarnya, mengakui.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | makassar.tribunnews.com |
Komentar