Ia juga mengatakan bahwa sudah mendapatkan surat pengunduran diri dari manajemen PSMS.
“Saya senang bergabung di sini karena Barito Putera tim besar. Semoga rezeki saya ada di sini dan bisa memberikan yang terbaik kepada Barito Putera,” kata Jajang.
Di Barito Putera, Jajang tidak bisa mempergunakan nomor 18.
Pasalnya, di tim berjulukan Laskar Antasari itu nomor punggung 18 sudah dipakai oleh Gavin Kwan Adsit.
“Mungkin saya akan pakai nomor 28 sama seperti saya di PSMS,” kata Jajang.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar