"Dia (Rivky) akan kami ikutkan. Kami akan perhatikan baik-baik nanti antara dia dan Hilman," kata Robert saat ditemui usai memimpin latihan, Selasa (7/8/2018), di Stadion Mattoangin.
Kabar baiknya, pelatih asal Belanda itu mengungkapkan Rivky sudah dalam kondisi baik. Progres penyembuhannya bahkan melampaui ekspektasi tim kepelatihan.
"Respons badannya atas cederanya jauh lebih baik dari yang kami perkirakan sebelumnya, tapi akan kami lihat dulu dan harus mengembalikan kepercayaan dirinya," ungkap Robert.
Sementara itu, Kiper Muda PSM, Hilmansyah, menyatakan siap jika kembali dipercaya tampil pada laga selanjutnya kontra Persela Lamongan.
Kiper berusia 21 tahun itu mengatakan sebagai pemain, ia harus selalu siap jika dibutuhkan kembali oleh tim.
"Insyaallah saya siap jika diturunkan lawan (Persela) Lamongan," ujarnya saat dihubungi, Selasa (7/8/2018).
Meski demikian, Hilman mengaku hingga saat ini belum mendapat kepastian apakah akan diboyong ke Lamongan dalam laga away itu.
"Saya juga belum tahu siapa yang bakalan main lawan Persela (Lamongan)," tuturnya. (ian)
Data diri
- Nama: Rivki Deython Mokodompit
- Kebangsaan: Indonesia
- Tanggal lahir: 5 Desember 1988
- Umur: 29
- Tempat lahir: Jakarta
- Posisi: Kiper
- Tinggi: 190 cm
Statistik Rivky 2018
- 12 Kali main
- 11 kali starter
- 1 kali menggantikan
- 0 kali diganti
- 1 kali cadangan
- 6 cleansheet
- 0 koleksi gol
- 1 kartu kuning
- 0 kartu merah
- 1034 menit bermain
- 14 kebobolan
Catatan cleansheet Rivky
- 09-06-18 PSM 1-0 Persebaya
- 30-05-18 PSM 2-0 Madura United
- 19-05-18 PSM 1-0 Borneo FC
- 28-04-18 Sriwijaya 0-0 PSM
- 31-03-18 Perseru 0-1 PSM
- 25-03-18 PSM 2-0 PSIS
Hilmansyah sebagai Cadangan
- 05/08/18 PSM 2-2 Perseru Serui (51 menit)
- 30/07/18 PSIS 1-1 PSM (0 menit)
- 23/07/18 PSMS 3-1 PSM (0 menit)
- 06/07/18 Persija 2-2 PSM(0 menit)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tribun Timur |
Komentar