Sementara itu Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Irman Sugema mengatakan bahwa setelah melakukan rapat koordinasi, maka pertandingan bisa dilaksanakan sesuai jadwal.
"Kami dari Polrestabes Bandung sudah rapat koordinasi dengna panpel Persib ada juga Pak Umuh, ada juga perwakilan bobotoh," ujar Irman Sugema, dikutip dari Tribun Jabar.
(Baca Juga: PT LIB Belum Tentukan Sikap Terkait Pergantian Waktu Kick Off Persib Vs Persija)
"Dari Pemda juga hadir, dan setelah kita bahas beberapa hal yang memang ini perlu menjadi bahan evaluasi ketika pertandingan Persib melawan Arema juga beberapa hal lain yang secara teknis harus kita tingkatkan," ujarnya.
Setelah melakukan evaluasi terhadap laga Persib kontra Arema maka disepakati laga dimainkan pada tanggal 23 September 2018.
"Maka tadi disepakati pertandingan bola antara Persib vs Persija dilaksanakan pada tanggal 23 september, pukul 15.30 WIB," tutur Ridwan.
Klasemen Liga Champions, Man United di Puncak, Man City Juru Kunci https://t.co/MOlTXSK533
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 20 September 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar