Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Vs Persebaya - Maung Bandung Kebobolan 2 Kali, Dua Sayap Timnas Indonesia Saling Berbalas Gol

By Nungki Nugroho - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 19:24 WIB
Pelatih Persib Bandung Mario Gomez bersalaman komando dengan Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman dalam konferensi pers di Gianyar, Bali, Jumat (19/10/2018). Persib akan menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (20/10/2018) pukul 18.30 WIB.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung Mario Gomez bersalaman komando dengan Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman dalam konferensi pers di Gianyar, Bali, Jumat (19/10/2018). Persib akan menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (20/10/2018) pukul 18.30 WIB.

Persib Bandung harus tertinggal 1-2 dari Persebaya Surabaya pada babak pertama pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Sabtu (20/10/2018).

Dua pemain saya timnas Indonesia saling mencetak gol untuk timnya masing-masing di laga ini.

Persib Bandung yang berstatus sebagai tuan rumah sedikit bermain menunggu di awal laga.

Persebaya Surabaya yang mengenakan kostum hijau-hijau justru lebih berani untuk menguasai jalannya pertandingan.

Upaya Bajul Ijo pun berbuah hasil setelah pelanggaran di kotak penalti dilakukan oleh kiper Persib, Muhammad Natshir terhadap Osvaldo Haay.

Eksekusi penalti Irfan Jaya tak mampu dihalau Deden Natshir sehingga membuat Persebaya unggul 1-0 pada menit ke-17.

(Baca Juga: Berita Liga 1 - Persib Tergeser dari Puncak Klasemen hingga Nestapa Tim-tim Kalimantan)

Persib lantas membalas dua menit berselang melalui gol Febri Hariyadi.

Memanfaatkan umpan sepak pojok Atep Rizal, sundulan winger timnas Indonesia itu tak mampu dihalau oleh kiper Persebaya, Miswar Saputra.

Skor pun kembali imbang 1-1 saat laga baru berjalan selama 20 menit.

(Baca Juga: Persib Vs Persebaya - Formasi Unik Maung Bandung, Febri Jadi Ujung Tombak)

Selanjutnya, Victor Igbonefo nyaris membuat Maung Bandung unggul pada menit ke-30.

Meneruskan umpan tendangan bebas Ghozali Siregar, sundulan Igbonefo masih mampu ditangkap oleh Miswar.

Sebaliknya, Persebaya justru mampu tampil efektif dan kembali unggul pada menit ke-42.

Umpan tendangan bebas dari Ruben Sanadi sukses dimanfaatkan dengan baik oleh Fandi Eko Utomo.

Gol sundulan Fandi mampu membuat Persebaya unggul 2-1 atas Persib pada babak pertama.

(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Miliki 3 Keuntungan saat Jumpa Qatar di Laga Kedua Piala Asia U-19 2018)

Susunan Pemain:

Persib (4-4-2): Muhammad Natshir; Ardi Idrus, Victor Igbonefo, M Fisabillah, Tony Sucipto; Supardi Nasir, Hariono, Dedi Kusnandar, Atep; Febri Hariyadi, Ghozali Siregar

Pelatih: Roberto Carlos Mario Gomez

Persebaya (4-2-3-1): Miswar Saputra; Abu Rizal, Otavio Dutra, Andri Muliadi, Ruben Sanadi; Misbakus Solikhin, Rendi Irwan; Irfan Jaya, Osvaldo Haay, Fandi Eko Utomo; Oktavianus Fernando

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkin andai bertemu dengan Indonesia lagi, timnas Taiwan wajib lebih berhati-hati! #timnasindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Bukannya Sedih, Pep Guardiola Malah Girang Man City Bolak-balik Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X