Pemain yang akrab dengan sapaan Dado itu akan absen minimal empat bulan untuk menyembuhkan kembali kakinya yang cedera.
"Kalau secara teori antara 12 sampai dengan 16 minggu. Cuma mudah-mudahan tidak ada cedera lain yang menyertai atau pada proses penyembuhan tidak ada kendala lain," katanya.
Sementara Hariono masih diragukan tampil dalam pertandingan melawan Bhayangkara FC.
(Baca juga: Mario Gomez Dibikin Merinding dengan Perayaan Persib Bandung saat Juarai ISL 2014)
"Cedera Hariono sebetulnya sudah jauh membaik. Soal dia bisa main atau tidak kita akan lihat besok saat uji coba lapangan," ujar Rafi, kemarin.
Menurut Rafi, Hariono didiagnosis masih mengalami cedera paha kanan saat pertandingan melawan PSM Makassar.
Hariono masuk menggantikan Dedi Kusnandar yang juga cedera dipertandingan yang sama.
"Ada sedikit spasme (kejang) pada bagian otot paha kaki kanannya. Tapi kita berharap dia bisa cepat pulih dan siap bermain," katanya.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar