Selain kualitas pemain, Widodo menegaskan bahwa tim berjulukan Serdadu Tridatu ini bertekad untuk mengamankan posisi di papan atas klasemen.
"Seluruh pemain sepakat setiap pertandingan adalah final. Masih ada ada harapan kalau sapu bersih pertandingan sisa," kata Widodo.
Laga antara Bali United kontra Madura United ini sempat mengalami perubahan jadwal.
Semula, laga ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (3/11/2018) pukul 15.30 WIB (16.30 WITA) namun diundur menjadi pukul 18.30 WIB (19.30 WITA).
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar